Pascasarjana STAI Syamsul ‘Ulum Gunungpuyuh Sukabumi Jawa Barat membuka pendaftaran calon mahasiswa baru tahun akademik 2022/2023. Adapun syarat utamanya adalah memiliki ijazah Sarjana (S.1) semua jurusan dari kampus terakreditasi. Sedangkan syarat pendukung lainnya dapat dilihat di website Pascasarjana, https://pps.staisyamsululum.ac.id/

Ketua Panitia PMB yang juga Wakil Direktur Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kerjasama Dr. Jasmansyah, M.Pd menargetkan calon mahasiswa pada Tahun ini minimal 2 rombel atau setara dengan 50 orang mahasiswa / prodi. Adapun Prodi yang ditawarkan adalah Prodi Hukum Keluarga Islam dengan gelar MH. dan Pendidikan Agama Islam dengan M.Pd. Terkait status dan legalitas prodi sudah Terakreditasi BAN PT dengan predikat “BAIK” untuk kedua prodi tersebut. “Alhamdulillah, status akreditasi prodi HKI dan PAI adalah predikat “BAIK” dari Badan Akreditasi Nasional BAN PT. Sehingga calon mahasiswa tidak perlu ragu ijazahnya tidak diakui. Bisa di cek langsung ke website KemdikbudRistek atau Forlap PDDIKTI”, tuturnya.

Foto: Dosen dan Mahasiswa Prodi PAI Pasca Sidang Tesis
Foto: Dosen dan Mahasiswa Prodi HKI Pasca Sidang Tesis

Adapun pendaftaran dilakukan secara ONLINE atau OFFLINE. Secara online dapat diakses di : https://bit.ly/DaftarS2_2022_2023, sedangkan bagi yang mau mendaftar secara langsung silahkan datang ke kampus Pascasarjana STAI Syamsul ‘Ulum Sukabumi, Jln. Bhayangkara 33 Kota Sukabumi Jawa Barat lantai 3, atau dapat menhubungi kontak 0266-6243832, 081546750273.

By Admin

I'm Jasmansyah, a lecturer at Institute of KH. Ahmad Sanusi Sukabumi & Nusa Putra University